Pemerintahan

Anggaran Kemenhan Rp.127 Triliun, Jokowi Percaya Prabowo

Barayanews.co.id – Presiden Joko “Jokowi” Widodo menyampaikan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) mendapatkan alokasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) terbesar. Namun, Jokowi mempercayakan anggaran tersebut kepada Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.

Hal itu dikatakan Jokowi saat menghadiri Rapat Pimpinan (Rapim) Kementerian Pertahanan, TNI, dan Polri, di Gedung Kemenhan, Jakarta Pusat, Kamis (23/1/2020).

1. Alokasi dana untuk Kemenhan pada 2020 mencapai Rp127 triliun

Jokowi mengatakan, alokasi dana yang diterima oleh Kemenhan pada 2020 sebesar Rp127 triliun. Itu merupakan dana terbesar di antara semua kementerian dan lembaga.

“Perlu saya informasikan Kementerian Pertahanan mendapatkan alokasi APBN terbesar sejak 2016 sampai sekarang. Tahun 2020 sekitar Rp127 triliun,” ujar Jokowi.

2. Jokowi percayakan anggaran Kemenhan pada Prabowo

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu lantas mengingatkan agar Kemenhan menggunakan dana itu dengan hati-hati. Tetapi Jokowi mengaku percaya apabila dana tersebut dikepalai oleh Prabowo.

“Hati-hati penggunaan ini. Tapi saya yakin Pak Menhan ini kalau urusan anggaran detail. Berkali-kali dengan saya hampir hafal di luar kepala,” kata dia.

3. Jokowi berpesan agar dana digunakan dengan efisien dan bersih

Jokowi berpesan anggaran tersebut harus digunakan dengan efisien dan dananya dikelola secara bersih.

“Ini Pak (Menhan), di sini Pak, aman urusan Rp127 triliun ini. Harus efisien, bersih, tak boleh ada mark up-mark up lagi, dan yang paling penting mendukung industri dalam negeri kita,” tutur Jokowi. (idn)

Share

Recent Posts

Perumda Tirta Pakuan Bogor Segera Resmikan Training Center

BOGOR - Di tengah upaya peningkatan kapasitas sumber daya manusia, Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor…

7 jam ago

Polresta Bogor Kota Gelar Stand SKCK Goes to School di Event Bogor Edu Fair and Competition 2024

BOGOR – Polresta Bogor Kota meluncurkan inisiatif baru yang bertujuan untuk menekan angka tawuran, bullying,…

7 jam ago

Deklarasikan Fraksi Aswaja, PKB Gabung PPP di DPRD Kota Bogor

  BOGOR - Bertujuan untuk memperjuangkan kepentingan umat terutama dari kalangan Nahdiyin atau Nahdatul Ulama…

8 jam ago

Pilwalkot 2024, PAN Siap Bangun Koalisi Besar di Kota Bogor

  BOGOR - Terus 'bergeraknya' bakal Cawalkot Bogor dari Partai Amanat Nasional (PAN) Dedie A…

11 jam ago

Meeting Antar Kementerian Tentang RPP PPPLH Dimulai, Menteri LHK Siti Nurbaya Targetkan Selesai Bulan Juli

JAKARTA - Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) menyelenggarakan Kick Off Meeting Panitia Antar Kementerian…

3 hari ago

Peringatan Hardiknas, Great Edunesia Sampaikan Perjalanan Terjal Pendidikan Indonesia

BOGOR - Dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional tahun 2024, Great Edunesia bersama Dompet Dhuafa dan…

3 hari ago

This website uses cookies.